TEKNIK KENDARAAN RINGAN
TUJUAN KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN OTOMOTIF
Program Keahlian Teknik Otomotif Kompetensi Teknik Kendaraan Ringan Otomotif sebagai bagian dari pendidikan menengah, bertujuan menyiapkan siswa / tamatan:
1. Untuk memasuki lapangan kerja mekanik otomotif serta mengembangkan sikap profesional dalam bidang Teknik Kenderaan Ringan Otomotif.
2. Menyiapkan siswa agar mampu memilih karir, mampu berkompetisi dan mampu mengembangkan diri dalam lingkup keahlian teknik otomotif, khususnya teknik Kenderaan Ringan
3. Menyiapkan siswa untuk mengisi tenaga kerja tingkat menengah yang mandiri (bekerja untuk dirinya sendiri) dan untuk mengisi kebutuhan dunia kerja yang berkaitan dengan Teknik Kenderaan Ringan Otomotif.
4. Menyiapkan tamatan agar menjadi warga Negara yang produktif, adaptif dan kreatif khususnya yang berkaitan dengan teknik Kenderaan Ringan Otomotif.
PELUANG KERJA TEKNIK KENDARAAN RINGAN OTOMOTIF :
1. Industri Otomotif
2. Mekanik
3. Karyawan Showroom / Dealer
4. Operator Alat Berat
5. Modifikator
6. Jurnalis Otomotif
7. Blogger/ Atau Vlogger Otomotif
8. Periset / Peneliti
9. Tenaga Pengajar
10. Wirausaha